Pengaruh Pemberian Edukasi Terhadap Pengetahuan Dan Sikap Ibu Hamil Tentang Ketuban Pecah Dini
DOI:
https://doi.org/10.54100/bemj.v8i2.397Keywords:
Edukasi KPD, Pengetahuan, Sikap, KehamilanAbstract
Ketuban pecah dini adalah salah satu komplikasi kehamilan maupun persalinan yang sering terjadi pada ibu. Tujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian edukasi terhadap pengetahuan dan sikap ibu hamil tentang ketuban pecah dini di Puskesmas Sleman. Metode penelitian kuantitatif menggunakan praeksperimen dengan pendekatan one group pretest postest. Populasi dalam penelitian ini 130 ibu hamil dengan sampel 57 ibu hamil. Teknik penarikan sampel menggunakan purposive sampling, dengan metode pengumpulan data menggunakan kuesioner. Uji analisis data menggunakan uji wilcoxon sign rank. Penelitian memperoleh hasil pengetahuan sebelum dan setelah diberikan edukasi ketuban pecah dini dengan nilai p-value 0.000 lebih kecil dari 0.005, maka “Ha diterima”. Sikap sebelum dan setelah diberikan edukasi ketuban pecah dini dengan nilai p-value 0.901 lebih besar dari 0.005, maka “Ho diterima”. Kesimpulannya ada pengaruh memberikan edukasi terhadap pengetahuan ibu hamil tentang ketuban pecah dini. Tidak ada pengaruh memberikan edukasi terhadap sikap ibu hamil tentang ketuban pecah dini. Semoga dengan adanya hasil penelitian ini dapat menjadi masukan dan bahan informasi untuk lebih meningkatkan media edukasi penyuluhan agar lebih variatif terkait kesehatan selama hamil sehingga ibu hamil lebih semangat dalam memperoleh ilmu pengetahuan.