TINGKAT PENGETAHUAN TENTANG POSYANDU DENGAN KEAKTIFAN KADER DALAM POSYANDU DI DESA MENGANTI KECAMATAN KEDUNG KABUPATEN JEPARA

LEVEL OF KNOWLEDGE ABOUT POSYANDU WITH Cadres ACTIVITY IN POSYANDU IN ANTI VILLAGE, KEDUNG DISTRICT, JEPARA REGENCY

Authors

  • Evita Aurilia Nardina POLITEKNIK KUDUS
  • Endah Wijayanti POLITEKNIK KUDUS

Keywords:

PENGETAHUAN TENTANG POSYANDU, KEAKTIFAN KADER DALAM POSYANDU

Abstract

Latar Belakang : Pos pelayanan terpadu (POSYANDU) ini merupakan wadah titik temu antara pelayanan profesional dari petugas kesehatan dan peran serta masyarakat dalam menanggulangi masalah kesehatan masyarakat, terutama dalam upaya penurunan Angka Kematian Ibu dan Bayi, angka kelahiran. Pemerintah membentuk posyandu dengan kader kesehatan sebagai tangan panjang dari petugas di desa menganti kecamatan kedung kabupaten jepara, pengetahuan dan keaktifan kader kesehatan dalam masing – masing posyandu sudah mencapai 53 %.

Metode Penelitian : Desain penelitian yang digunakan adalah analitik korelasi yaitu menghubungkan tentang pengetahuan kader tentang posyandu dengan keaktifan kader dalam posyandu dengan pendekatan cross sectional dan jenis datanya menggunakan metode penelitian kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah semua kader posyandu desa menganti sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 30 kader posyandu teknik samplingnya yaitu sampel jenuh.

Hasil Dan Pembahasan : Hasil penelitian tentang hubungan tingkat pengetahuan dengan keaktifan kader dalam posyandu berdasarkan umur paling banyak usia lebih dari 35 tahun (66,7%) paling sedikit usia 21-35 tahun (33,3%) berdasarkan pendidikan paling banyak berpendidikan SMA (60%) dan paling sedikit berpendidikan SD (6,7%) pekerjaan paling banyak adalah wiraswasta (40%) dan paling sedikit pedagang, petani dan guru (3,3%). Hubungan antara tingkat pengetahuan baik (43,3%) pengetahuan cukup sebanyak (40%), pengetahun kurang (16,7%). Keaktifan kader baik sebanyak (53,3%) keaktifan kader cukup sebanyak (16,7%) keaktifan kader kurang sebanyak (30%).Dari hasil penelitian hubungan bivariat didapatkan hasil Ha diterima yaitu ada hubungan antara tingkat pengetahuan tentang posyandu dengan keaktifan kader dalam posyandu di desa menganti kedung jepara.

Kesimpulan : Berdasarkan hasil penelitian didapatkan hubungan antara tingkat pengetahuan dengan keaktifan kader dalam posyandu diperoleh Ha diterima, ada hubungan antara tingkat pengetahuan dengan keaktifan kader dalam posyandu di desa menganti kecamatan kedung Kabupaten Jepara.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2021-09-25

How to Cite

Nardina, E. A., & Wijayanti, E. (2021). TINGKAT PENGETAHUAN TENTANG POSYANDU DENGAN KEAKTIFAN KADER DALAM POSYANDU DI DESA MENGANTI KECAMATAN KEDUNG KABUPATEN JEPARA: LEVEL OF KNOWLEDGE ABOUT POSYANDU WITH Cadres ACTIVITY IN POSYANDU IN ANTI VILLAGE, KEDUNG DISTRICT, JEPARA REGENCY. Bunda Edu-Midwifery Journal (BEMJ), 4(2), 8–12. Retrieved from https://bemj.e-journal.id/BEMJ/article/view/54