EFEKTIFITAS MODUL EDUKASI STUNTING TERHADAP PENINGKATAN PENGETAHUAN IBU HAMIL UNTUK MENCEGAH STUNTING DI PUSKESMAS SALOTUNGO KABUPATEN SOPPENG TAHUN 2023
EFFECTIVENESS OF THE STUNTING EDUCATION MODULE ON INCREASING KNOWLEDGE OF PREGNANT WOMEN TO PREVENT STUNTING IN THE SALOTUNGO HEALTH CENTER, SOPPENG DISTRICT, 2023
DOI:
https://doi.org/10.54100/bemj.v7i1.145Keywords:
Modul, Pendidikan, StuntingAbstract
Latar belakang: beberapa upaya yang telah dilakukan untuk penurunan percepatan stunting salah satunya menerapkan program pencegahan stunting dengan pendekatan keluarga yaitu ibu hamil melakukan kunjungan antenatal secara rutin. Tujuan : untuk manguji Efektifitas Modul Edukasi Stunting Terhadap Peningkatan Pengetahuan Ibu Hamil Untuk Mencegah Stunting di Puskesmas Salotungo Kabupaten Soppeng. Metode : penelitian ini menggunakan metode quasi eksperimen dengan rancangan desainnya yaitu one group pretest posttest. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu hamil. Pengambilan sampel dilakukan dengan tekhnik accidental sampling, didapatkan 20 responden. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan lembar kuesioner. Data yang telah dikumpulkan kemudian diolah dan dianalisis menggunakan program SPSS versi 22 dan dianalisis menggunakan uji Wilcoxon. Hasil : berdasarkan hasil analisis statistik yang telah dilakukan didapati bahwa ada perbedaan pengetahuan sebelum dan sesudah diberikan modul edukasi sunting dengan nilai median sebelum sebesar 76,50 dan sesudah sebesar 80 dengan nilai p sama dengan 0.002 (p kurang dari sama dengan 0.005). Kesimpulan: terdapat perbedaan pengetahuan yang bermakna sebelum dan sesudah diberikan modul edukasi sunting.